Skip to content

Kerudung Sering Kusut? Yuk Cek 4 Tips Agar Jilbab Mudah Dibentuk!

  • by

Kerudung yang kusut dan tidak rapi saat digunakan beraktivitas dapat mempengaruhi mood penggunanya. Oleh karena itu, anda perlu tahu bagaimana cara terbaik agar kerudung bisa tahan lama dan tidak mudah berantakan. Berkaitan dengan hal tersebut, yuk gali lebih dalam apa saja tips agar jilbab mudah dibentuk.

Tips Membuat Kerudung Lebih Mudah Dibentuk

  1. Cuci Kerudung Dengan Deterjen Cair

Seperti yang anda tahu, terdapat dua jenis detergen yang dapat ditemukan di pasaran. Mereka adalah detergen cair dan bubuk. Saat mencuci kerudung, akan lebih baik jika anda menggunakan deterjen cair. Dengan cara tersebut, maka tidak ada residu deterjen yang menempel pada permukaan hijab. Alhasil, kerudung menjadi lembut dan tidak kaku atau pudar.

Mencuci kerudung dengan deterjen cair juga dinilai lebih pas mengingat bahan kerudung yang mudah rusak. Pemilihan detergen yang salah akan membuat kerudung menjadi kasar dan teksturnya sedikit berubah. Daripada hal tersebut terjadi, akan lebih baik jika anda menggunakan detergen cair sebagai solusinya.

  1. Memilih Bahan Yang Nyaman

Salah satu alasan mengapa kerudung bisa berantakan saat sedang digunakan adalah bahan yang terasa tidak nyaman dan mudah bergerak. Jika kebetulan ada menggunakan kerudung yang demikian, maka tidak ada cara lain selain menggunakan ciput di bagian dalam. Keberadaan mereka akan menahan kerudung agar tidak melorot saat anda gunakan.

Tentu jika berbicara soal kenyamanan maka tidak ada ukuran yang jelas. Hal tersebut terlalu subjektif sehingga ada kalanya pendapat anda tidak sama dengan pengguna hijab yang lain. Ada beberapa diantara mereka yang terbiasa dengan tipe kerudung yang licin namun ada juga yang tidak. Oleh karena itu, cari tahu terlebih dahulu jenis kerudung yang pas menurut anda.

  1. Tidak Menggunakan Aksesoris Yang Berlebihan

Anda salah kaprah jika mengira bahwa semakin banyak aksesoris akan membuat tampilan kerudung menjadi lebih baik. Anda perlu memilih hiasan yang pas agar kerudung terkesan rapi dan anda juga nyaman saat menggunakannya. Hindari memilih pin atau bross yang terlalu besar untuk kerudung yang bahannya licin. Bross tersebut akan menarik kerudung sehingga terlihat berantakan.

Sesuaikan pula aksesoris yang anda gunakan dengan model kerudung yang anda pilih. Misalnya anda hari ini ingin membentuk kerudung ala pegawai kantoran. Maka gunakan pin kecil hanya sebagai aksen tambahan di bagian sisi kanan atau kiri kerudung. Pin yang terlalu besar kurang cocok digunakan untuk bekerja dan akan terlihat tidak proporsional.

  1. Menyetrika Kerudung Sebelum Digunakan

Menjaga agar kerudung tidak terlihat berantakan saat digunakan bukan pekerjaan yang mudah. Anda perlu meluangkan waktu untuk bisa menyetrika kerudung sebelum dipakai. Seperti yang anda tahu, kerudung yang disimpan di dalam lemari, terutama yang ditekuk akan meninggalkan bekas tekukan. Bagian tersebut akan terlihat mengganggu dan membuat kerudung menjadi sulit dibentuk.

Anda boleh saja menggunakan cairan pelicin setrika agar bekas tekukan tersebut lebih cepat memudar. Tips agar jilbab mudah dibentuk ini penting karena bagian tengah kerudung yang lungset akan membuatnya sulit dirapikan. Alhasil anda perlu waktu yang lebih lama untuk membuatnya terlihat rapi dan hasilnya juga tidak akan maksimal.

Demi mendapat kerudung yang tidak sulit untuk diatur, anda juga harus memilih produk dengan bahan yang berkualitas. Umumnya kerudung dengan bahan premium bisa dirapikan dengan mudah. Sangat disayangkan jika anda sudah menggunakan dress gamis yang bagus namun kerudungnya terlihat berantakan.

Tags: