Cara Mencuci Baju Agar Wangi Seperti di Laundry

Pakaian sehari-hari harus dicuci agar kebersihannya tetap terjaga. Agar wangi pakaian tetap terjaga seperti di laundry, dalam mencucinya tidak hanya asal bersih. Dalam proses pencucian baju terdapat tahapan dan rahasia untuk bisa mengunci wangi jadi tahan lama.

Cara Mencuci Baju Agar Wangi Seperti di Laundry

Mencuci pakaian di laundry biasanya memberikan hasil pakaian yang bersih dan wangi. Wangi tersebut dapat bertahan untuk waktu yang lama. Jika kamu mencuci baju sendiri tapi ingin mendapatkan pakaian yang wangi seperti di laundry, berikut ini cara mencuci baju agar wangi seperti di laundry.

1. Memisahkan pakaian

Pakaian yang akan dicuci harus dipisahkan berdasarkan jenis, warna, dan nodanya. Hal ini untuk mengoptimalkan proses pencucian agar bahan pakaian tidak rusak atau terkena noda luntur.

2. Sering mengganti air cucian

Air yang digunakan untuk mencuci haruslah sering diganti, diantaranya air untuk merendam dan membilas. Hal ini agar sisa kotoran dari cucian atau bilasan sebelumnya tidak ikut terbawa.

3. Tidak terlalu lama merendam cucian

Cucian sebaiknya tidak direndam terlalu lama karena jika direndam terlalu lama akan menimbulkan bau tak sedap pada cucian. Bau tak sedap itu disebabkan oleh bakteri yang berkembang biak pada noda baju yang telah lama direndam.

4. Rendam pakaian dalam cairan softener

Cairan pewangi dan pelembut akan membuat pakaian lebih wangi. Baju yang telah dicuci sebaiknya direndam dulu dalam cairan pewangi dan pelembut untuk mengunci zat pewangi ke dalam serat pakaian.

Itulah beberapa cara mencuci baju agar wangi seperti di laundry.