Walaupun memiliki nama yang serius, Gunung Api Purba Nglanggeran ini bukanlah sebuah arena pendakian yang terlalu sulit pendakian dapat dijalani dengan mudah dan estimasi waktu yang diperlukan untuk mencapai puncak adalah 1 jam. Bagi orang yang sudah terbiasa mendaki jangka waktu yang dibutuhkan bisa lebih singkat. Lagi. Medan yang sangat baik membuat pendakian menjadi sangat mudah untuk dilakukan.
Medan Gunung Api Purba Nglanggeran ini menjadi sangat ringan karena pada setiap tahapan pendakian sudah terdapat tangga yang akan mengantarkan para pendaki ke puncak. Pada tahap pertama adalah jalur yang melewati Pendopo Joglo Kalisongo jalur ini sudah dilengkapi dengan tangga batu permanen yang bagus. Area kedua juga memiliki tangga tapi dari kayu. Jalur ketiga adalah dataran yang cukup luas dengan sebutan Gunung Bagong. Sementara itu pada tahap ke empat terdapat tangga yang disusun dari batu-batu. Area terakhir adalah derah yang cukup landai dengan pohon tinggi.
Di puncak gunung akan terlihat panorama yang bagus. Puncak tertinggi gunung ini disebut dengan Gunung Gedhe yang bisa dicapai dengan sebuah tangga pijakan kayu yang cukup kokoh. Puncak bisa dipakai untuk berkemah dengan biaya 30 ribu semalam. Posisi dari gunung ini ada di Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Provinsi Derah Istimewa Yogyakarta. Jalurnya yang mudah membuat gunung ini cukup ramah untuk didaki siapa saja.