Skip to content

6 Jenis Bunga Calathea Paling Diminati Sebagai Tanaman Hias di Rumah

  • by

Semenjak pandemi, tanaman hias menjadi kian populer di kalangan masyarakat. Salah satu yang banyak diminati yaitu bunga calathea. Meski namanya terdengar kurang familiar, anda pasti tidak asing dengan wujudnya. Pasalnya calathea ini sangat sering dijadikan sebagai tanaman hias indoor. Berikut beberapa jenis calathea yang paling banyak diminati oleh penduduk dalam negeri.

Jenis Jenis Tanaman Calathea

  1. Calathea Orbifolia

Melihat sketsa bunga orbifolia, anda bisa melihat bahwa tanaman ini mempunyai ciri khas yang unik pada daunnya. Bagian daun dari jenis calathea tersebut memiliki warna hijau mengkilap yang terdapat garis garis di atasnya. Dimana garis garis tersebut membuat bagian daun dari calathea tampak seperti permen.

Tidak heran jika tanaman unik tersebut dibanderol dengan harga yang cukup mahal di pasaran, yaitu sekitar Rp. 500.000. Jika ingin mendapatkan tampilan calathea orbifolia yang optimal dan rupawan, maka pastikan bahwa tanaman ini ditempatkan pada area yang teduh dan lembap. Selain itu pastikan bahwa tanaman calathea mendapatkan air yang banyak untuk pertumbuhannya.

  1. Calathea Roseopicta

Tidak kalah unik dari orbifolia, calathea roseopicta juga mempunyai motif daun yang tidak biasa dan mampu meningkatkan nilai estetikanya. Calathea jenis ini memiliki daun berwarna hijau tua, hijau muda, dan kuning dan pola yang begitu kaya pada bagian pucuk daun. Uniknya lagi, roseopicta akan memunculkan bunga berukuran kecil berwarna putih dan ungu ketika musim panas tiba.

  1. Calathea Warscewiczii

Ciri khas dari calathea warscewiczii terletak pada pita hijau gelap yang menghiasi seluruh daunnya. Sementara pada bagian bawah daun memiliki warna merah marun yang terlihat cukup kontras dari bagian atasnya. Tanaman yang bisa tumbuh sampai 1 meter tersebut bisa memiliki daun berwarna hijau, kuning, ungu, hingga merah muda yang ketika disentuh akan terasa seperti beludru.

Ukuran tanaman asal Costa Rica dan Nicaragua tersebut bisa mencapai 1 meter, sehingga anda bisa memanfaatkannya untuk mempercantik pekarangan ruang. Akan tetapi, pastikan calathea ditanam pada area yang teduh agar pertumbuhannya terjaga dengan baik. Lebih umum, tanaman hias tersebut biasanya tumbuh di pot dan diletakkan pada sudut ruangan di dalam rumah.

  1. Calathea Crimson

Bunga calathea crimson sering kali disebut sebagai jenis calathea yang paling unik bila dibandingkan dengan jenis lainnya. Itulah yang membuat jenis ini begitu diburu oleh para pecinta tanaman hias di pasaran. Tampilannya sendiri terlihat begitu menawan dengan warna daun keunguan.

Permukaan daunnya berwarna ungu muda, yang kemudian dibingkai dengan warna ungu pekat pada bagian luar atau di sekitar tepi daun. Coraknya tersebut membuat calathea crimson mempunyai gradasi yang cantik, dan tentunya bisa dimanfaatkan sebagai tanaman hias untuk mempermanis interior rumah.

  1. Calathea Zebrina

Berasal dari Brasil Tenggara, banyak orang yang menyebut calathea zebrina ini dengan nama tanaman zebra. Bukan tanpa alasan penyebutan tersebut disematkan pada tanaman hias ini. Pasalnya calathea zebrina memang memiliki motif garis garis yang mirip dengan belang zebra. Hanya saja motif garis garis pada zebrina mempunyai warna ungu dan hijau tua.

  1. Calathea Rufibarba

Jenis calathea ini terlihat cukup berbeda bila dibandingkan dengan jenis lainnya. Sebab bentuk daun rufibarba tidak membulat layaknya calathea lain, melainkan bergelombang dengan warna hijau tua dan keunguan. Ketika daunnya disentuh, calathea rufibarba terasa memiliki rambut halus seperti beludru yang membuatnya sering disebut sebagai calathea beludru.

Itulah beberapa jenis calathea yang memiliki popularitas cukup tinggi di pasaran tanaman hias. Pada dasarnya, calathea sendiri mempunyai jenis varian yang lebih banyak dari itu dengan keunikannya dan ciri khas tersendiri pada masing masing tanaman. Anda bisa memilihnya sesuai dengan selera untuk menghidupkan suasana di rumah sekaligus mempercantik interior. Pelajari jenis bunga lainnya yang bisa ditanam disekitar rumah di website Homida.com.